banner 728x250

Ini Langkah Strategis Pemkot Parepare Selamatkan Kesehatan dan Ekonomi Masyarakat

banner 120x600
banner 468x60

PAREPARE, KLUPAS.COM – Dalam upaya menekan penyebaran Covid-19, Pemerintah Kota Parepare telah melakukan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 3.

banner 800x800

Wali Kota Parepare, Taufan Pawe mengatakan, penerapan protokol kesehatan dan PPKM diambil sebagai langkah strategis dalam menyelamatkan kesehatan dan ekonomi masyarakat.

Menurutnya, kasus Covid-19 di Kota Parepare dalam beberapa hari terakhir ini cenderung masih tinggi.

“Kasus aktif hingga 8 Agustus 2021 mencapai 265 kasus dan 99 orang meninggal dunia. Sekarang ini Reproduksi Rate (Rt) juga masih tinggi dalam satu pekan terakhir ini. Pada tanggal 2 Agustus 2021, Rt Parepare 2,87 dan 8 Agustus masih mencapai 2,76,” jelasnya.

Dalam masa PPKM Level 3 ini, Pemerintah Kota Parepare terus memberikan bantuan kepada masyarakat yang terkena dampak Pandemi Covid 19.

“Harapan kami, bantuan ini dapat mengurangi beban masyarakat. Kami juga terus melakukan imbauan agar menaati protokol kesehatan yakni 5 M dan 3 T yakni Testing, Tracing dan Treatment,” ujar Walikota Parepare dua periode itu.

Tidak hanya itu, lanjut dia, Pemerintah Daerah juga gencar melakukan program vaksinasi secara bertahap kepada masyarakat secara gratis.

“Ini adalah kunci utama yang sangat menentukan kebangkitan bangsa pasca pandemi,” tandasnya. (*)

https://klupas.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241109-WA0315.jpg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *