PAREPARE, KLUPAS.COM – Wali Kota Parepare, Dr HM Taufan Pawe secara khusus mengucapkan selamat dan sukses atas terpilihnya Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa MSc menjadi Rektor Universitas Hasanuddin (Unhas) periode 2022-2026.
Prof Jamaluddin Jompa terpilih dalam proses pemilihan Rektor yang berlangsung di Ruang Senat, Gedung Rektorat Unhas, Makassar, Kamis 27 Januari 2022.
Dari tiga kandidat Calon Rektor Unhas, Dekan Sekolah Pascasarjana Unhas Prof Jamaluddin Jompa meraih suara terbanyak yakni 11 suara. Sementara kandidat lainnya, yakni Dekan Fakultas Kedokteran Prof Budu meraih 9 suara, dan Dekan Fakultas Hukum Prof Farida Patittingi meraih 5 suara.
“Selamat dan sukses, serta selamat bekerja kepada Bapak Prof Dr Ir Jamaluddin Jompa MSc yang telah terpilih menjadi Rektor Unhas. Semoga mendapat keridhaan dan petunjuk dari Allah dalam menjalankan amanah untuk Unhas lebih baik,” kata Taufan Pawe. (*)














