PAREPARE, KLUPAS.COM – Badan Musyawarah Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Provinsi Sulawesi Selatan (Bamus DPRD Sulsel) menggelar kunjungan kerja dalam daerah ke DPRD Kota Parepare, Senin 25 Maret 2024.
Kunjungan kerja itu dipimpin oleh Ketua Bamus DPRD Sulsel, H. Saharuddin, didampingi sejumlah anggota Bamus dan staf sekretariat DPRD Sulsel.
Kunjungan Bamus DPRD Sulsel diterima langsung Ketua DPRD Kota Parepare, Kaharuddin Kadir, dalam rangka tukar pikiran terkait penyusunan jadwal kegiatan dewan serta sharing informasi mengenai tugas dan fungsi Bamus.
Ketua Bamus DPRD Sulsel, H. Saharuddin berharap kunjungan kerja Bamus DPRD Sulsel bisa bermanfaat dalam menyusun sejumlah agenda dewan di DPRD Sulsel. Yang paling penting meningkatkan kinerja pengawasan dewan terhadap seluruh program pemerintah provinsi.
Sementara, Ketua DPRD Kota Parepare Kaharuddin Kadir menjelaskan, kedatangan rombongan tersebut untuk berdiskusi terkait dengan sinkronisasi Bamus DPRD kabupaten/kota dengan provinsi.
“Jadi kita selalu berharap alat kelengkapan DPRD kabupaten/kota itu harus berkoordinasi dengan alat kelengkapan DPRD provinsi, walaupun secara struktural tidak ada hubungan, tetapi hubungan koordinasi yang perlu kita bangun,” kata Legislator Golkar itu. (*)














