SIDRAP, KLUPAS.COM – Satu untuk rumah panggung di permukiman padat penduduk di Kelurahan Laleng Bata, Kecamatan Panca Rijang, Kabupaten Sidrap, Sulawesi Selatan, ludes terbakar.
Petugas Damkar Kabupaten Sidrap, Jabri Jamain mengatakan, penyebab kebakaran yang menghanguskan satu unit rumah panggung itu diduga akibat korsleting listrik.
“Dari laporan yang diterima penyebab kebakaran diduga karena arus pendek,” katanya di lokasi kejadian Rabu (19/11/2025) petang.
Arus Pendek instalasi listrik itu, lanjut dia, terjadi di bagian depan rumah.
“Api kemudian menjalar dan menghanguskan bagian rumah yang lain,” terangnya.
Jabri mengatakan, lima armada pemadam kebakaran dengan 30 personil diterjunkan untuk memadamkan api.
“Untung api berhasil dikuasai, sehingga tidak menyeberang ke rumah yang ada di sekitarnya,” ujarnya.
Camat Panca Rijang, Syamsuddin Bellong mengatakan, saat kejadian, penghuni rumah tersebut hendak menunaikan ibadah salat magrib.
“Mau salat magrib, kemudian melihat kobaran api,” bebernya.
Korban, lanjut dia, berusaha menyelamatkan diri dan keluarganya, sehingga tidak sempat menyelamatkan barang-barang berharga yang ada di atas rumah.
“Kecuali pakaian yang melekat di badan (diselamatkan),” ungkapnya.
Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian material ditaksir hingga ratusan juta rupiah. (*)














