RSUD Andi Makkasau Jadi Tujuan Praktek Klinik 82 Mahasiswa PKPA dan Keperawatan

banner 120x600

PAREPARE, KLUPAS.COM – RSUD Andi Makkasau Kota Parepare menjadi tujuan praktek klinik mahasiswa maupun mahasiswi praktek kerja profesi apoteker (PKPA) dan keperawatan dari berbagai perguruan tinggi.

RS Type B ini menerima sebanyak 82 mahasiswa PKPA dan keperawatan, dengan rincian 10 orang mahasiswa praktek kerja profesi apoteker Universitas Hasanuddin Makassar, 12 orang mahasiswa praktek kerja profesi apoteker Universitas Almarisa Madani Makassar, dan 60 orang mahasiswa Politeknik Kesehatan Makassar program studi keperawatan Parepare.

“60 keperawatan Parepare, PKPA Unhas 10 orang, dan PKPA Almarisa Madani 12 orang. Total 82 semua. Diterima kemarin,” kata Kabid Keperawatan dan Penunjang Pelayanan RSUD Andi Makkasau, Sri Ummi Wahyuni, Selasa 23 April 2024.

Sri Ummi berharap mahasiswa praktek dapat menerapkan teori-teori keperawatan yang nyata di rumah sakit seusai praktek di RSUD Andi Makkasau.

“Tujuan praktek klinik setelah mahasiswa menyelesaikan seluruh kegiatan pembelajaran klinik pada kasus-kasus tertentu. Diharapkan mampu menerapkan teori-teori keperawatan yang nyata di rumah sakit,” harap Sri Ummi. (*)

https://klupas.com/wp-content/uploads/2024/11/IMG-20241109-WA0315.jpg

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *