PAREPARE, KLUPAS.COM – Memperingati Hari Bumi tahun 2024, Tim Penggerak PKK Kota Parepare kolaborasi Dharma Wanita Persatuan Kota Parepare menggelar penanaman pohon serentak yang dipusatkan di Lapangan Kota Binalipu, Parepare, Senin 22 April 2024.
Penanaman pohon serentak dipimpin oleh Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Andi Heryani Husni, S.Pd, M.Pd didampingi Sekretaris Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Dr. Hj. Halwatiah. Hadir pengurus PKK kota, PKK kecamatan, dan PKK kelurahan se-Kota Parepare. Turut pula hadir Ibu-ibu Ketua Dharma Wanita Persatuan Kota Parepare beserta anggotanya.
Ketua Tim Penggerak PKK Kota Parepare, Andi Heryani Husni mengatakan, dalam rangka memperingati Hari Bumi Tahun 2024, PKK Kota Parepare dan Darmawanita ikut melakukan penanaman pohon serentak, dengan menanam 30 (tiga puluh) batang pohon ketapang.
Andi Heryani mengungkapkan, kegiatan penanaman pohon serentak adalah salah satu bentuk dukungan PKK,Dan Darmawanita Kota Parepare untuk penyelamatan bumi, sesuai dengan tema Hari Bumi tahun 2024 “Planet vs Plastik”.
“Dengan menanam pohon mudah-mudahan kita bisa sedikit punya andil untuk menyelamatkan bumi,” ujar Andi Heryani.
“Untuk perawatan pohon ini Insya Allah ke depan akan terus diawasi. Yang pertama dengan membuat pagar-pagar pelindung yang terbuat dari bambu, untuk menghindari kambing dan binatang lainnya yang biasa memakan tanaman-tanaman,” sambung Istri Sekda Kota Parepare, Muh Husni Syam.
Peringatan Hari Bumi tahun 2024 dirangkaikan dengan penanaman pohon dan sedekah pohon serentak 24 kab/kota di Provinsi Sulawesi Selatan, dengan mengusung tema “Menanam Pohon Selamatkan Bumi”. (*)